Sejak pandemic COVID 19 Minat masyarakat terhadap makanan beku atau frozen food semakin meningkat, sejak adanya PSBB mendorong orang orang untuk tetap menjaga protokol kesehatan seperti tidak mengunjungi tempat tempat ramai seperti kafe, restoran dan tempat makan lainya, dan mendorong banyak pebisnis kuliner memilih bisnis via online salah satunya adalah frozen food.
Frozen food sudah menjadi Tren dan banyak mendorong munculnya jenis makanan beku,salah satunya adalah bakso sapi, jika anda seorang penggemar bakso pasti sering menjumpai penjual bakso di sekitar anda dikarenakan bakso adalah termasuk makanan favorit masyarakat di Negara kita.
Jika anda ingin memulai bakso online banyak hal yang harus anda perhatikan, mungkin hal tersebut bisa anda pelajari melalui tutorial di internet atau pun anda bisa belajar langsung dengan para pedagang bakso online terdekat di sekitar anda. Banyak pemula yang mencoba peruntungan dengan jual bakso sapi online cepat saji dan tersebar di media sosial dari instagram, facebook, tokopedia hingga ojek online.
Jika anda seorang pemula dalam berbisnis online mungkin ada beberapa tips yang perlu anda perhatikan yaitu sebagai berikut:
5 Tips jual bakso sapi online agar laris manis
Tonjolkan keistimewaan produk
Pertama tama bagi anda yang mau berjualan bakso sapi secara online adalah menonjolkan produk yang akan anda jual, yang akan membuat orang orang di sekitar anda akan tertarik untuk membeli produk anda seperti jual bakso sapi online tanpa bahan pengawet, bebas MSG, hingga gluten.
Tampilan dan pelayanan maksimal
Dikarenakan masih masa pandemi apa apa serba online yang paling utama untuk para pecinta bakso melihat tampilan dulu sebelum membeli, yang kedua para calon pelanggan akan mencari Bakso online terdekat di sekitar mereka agar proses transaksi lebih mudah, bahkan siap antar sampai tujuan bagi pelanggan tetap.
Untuk tampilan mungkin bisa anda buat seperti dari kemasan, terus baksonya tebal di saat di belah isi bakso terdapat daging yang banyak.
Rasa makanan
Selain tampilan dan pelayanan juga harus memikat calon pembeli, tentunya rasa makanan adalah hal terpenting yang harus diperhatikan, karena tampilan bagus tanpa rasa yang mengimbanginya pastinya tidak akan berjalan.salah satunya anda harus menonjolkan kualitas lebih sehat pada rasa baksonya.Seperti contoh baksonya bebas dari bahan pengawet buatan atau msg, karena bakso kita racik sendiri dan pastinya sehat untuk dikonsumsi.
Kemasan
Dalam hal kemasan adalah hal yang perlu anda perhatikan dalam hal berbisnis online, kemasan pastinya harus sesuai dengan produk yang anda jual, pastikan untuk kemasannya harus aman untuk makanan, tahan panas, dan kuat agar saat di lakukan frozen food tetap terjaga kualitas dan rasa pada makanan khususnya bakso tersebut.
Selain itu juga kita harus memikirkan yang namanya packaging, mulai dari desain tampilanya, tempatnya dan kehigienisan agar calon pembeli merasa puas dengan produk yang anda tawarkan kepada mereka.
Strategi Promosi
Promosi adalah hal yang paling utama yang perlu anda perhatikan, karena tidak adanya promosi maka bakso atau produk yang anda jual tidak akan laku.dan saat ini memasarkan produk yang kita jual sangatlah mudah sekali, anda bisa promosikan dulu kepada orang di sekitar anda atau teman teman dekat anda.
Dengan promosi kepada mereka, mastinya mereka akan memberi masukan kepada produk yang kita jual, dan natinya jika mereka suka dan mengetahui kualitasnya pastinya mereka akan menyebarkan luaskan melalui sosial media seperti story instagram, atau whatsapp.
Kesimpulan
Bakso adalah satu makanan paling terkenal bagi masyarakat Indonesia, Jika anda ingin memulai bakso online banyak hal yang harus anda perhatikan, selain anda bisa pelajari melalui tutorial di internet anda pun bisa belajar langsung dengan para pedagang bakso online terdekat di sekitar anda.selain itu juga anda bisa menerapkan tips tips di atas agar penjualan bakso online anda bisa berjalan lancer dan lakukeras di pasaran.