Resep Sosis Solo Isi Baso
Bahan – bahan
-150 gram baso sapi cincang
-1 lembar daun salam
-1/2 sendok teh garam
-1/4 sendok teh merica bubuk
-3/4 sendok teh gula pasir
-100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
-1 sendok makan minyak goreng untuk menumis
-1 butir telur
Bumbu halus
-3 butir bawang merah
-2 siung bawang putih
-1 sendok teh ketumbar bubuk
-2 butir kemiri sangrai
Cara membuat Sosis Solo Isi Baso
1. Isi: tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum. Masukkan baso cincang. Aduk sampai berubah warna.
2. Masukkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan santan. Masak sampai meresap. Angkat. Tambahkan telur. Aduk rata.
3. Kulit: Aduk rata bahan kulit.
4. Buat dadar tipis di wajan datar kecil sampai adonan habis.
5. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat kiri kanan dan gulung.
6. Kukus 10 menit di atas api kecil sampai matang. Dinginkan.
7. Goreng sebentar di dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang asal kecokelatan.