Cari ide jualan bulan puasa yang laris tapi praktis? Anda sudah berada di tempat yang tepat. Bulan ramadhan memang saat yang pas untuk mencari tambahan pemasukan. Tidak ada salahnya juga untuk menambah-nambah pemasukan. Terlebih saat kondisi pandemi, mencari peluang usaha sangat penting untuk tetap bisa bertahan.
Salah satu yang paling digemari dan dicari untuk berbuka puasa adalah gorengan. Namun, jika hanya berjualan gorengan pada umumnya seperti bakwan goreng, tempe goreng, pisang goreng dan juga tahu isi tentu akan sulit untuk bersaing dan dipilih oleh pembeli. Salah satu bahan utama yang bisa dijadikan sajian gorengan adalah kulit pangsit.
Bahan kulit pangsit sendiri sangat mudah dimasak dan dikreasikan untuk berbagai macam sajian. Selain itu, kulit pangsit bisa dikreasikan menjadi makanan yang gurih maupun manis. Berikut sejumlah ide jualan bulan puasa berbahan kulit pangsit khususnya untuk makanan yang asin gurih. Ada lima sajian yang bisa Anda pilih, bisa dipilih beberapa atau kelima sajiannya. Apa saja sajiannya? Yuk simak bersama ulasan lengkapnya.
Samosa Kulit Pangsit
Samosa adalah makanan yang populer di Timur Tengah dan India. Sajian ini berisi daging sapi cincang, potongan kentang, bawang bombay dan rempah yang dibalut dengan kulit yang terbuat dari tepung terigu. Samosa biasanya memiliki bentuk tersendiri yakni segitiga.
Nah, dengan harga ekonomis Anda bisa membuat Samosa yang kulitnya diganti dengan kulit pangsit. Selain memudahkan melipat, dari segi budget dan waktu juga menjadi lebih hemat dan praktis.
Anda bisa membuat dua macam samosa kulit pangsit dari daging sapi dan ayam untuk memberikan pilihan pada pembeli. Tentunya Samosa Kulit Pangsit isi daging bisa dijual dengan harga lebih mahal ketimbang yang berisi daging ayam.
Untuk resep lengkap Samosa kulit pangsit bisa cek disini.
Martabak Kulit Pangsit
Sajian selanjutnya ada Martabak Kulit Pangsit. Jika biasanya kulit martabak dibuat dari adonan tepung yang dibuat sendiri, bagaimana jika mencoba menggantinya dengan kulit pangsit. Selain bisa menambah sensasi kriuk, Anda juga bisa dengan mudah dan praktis memasaknya karena tidak perlu membuat adonan kulit pangsit pada umumnya.
Menggunakan kulit pangsit Baso Yen tentu bisa menjadi pilihan. Selain mempersingkat waktu, pilihan produknya pun beragam. Ada tiga varian rasa dari kulit pangsit selain original yang bisa Anda pakai sebagai pengganti kulit martabak.
Untuk resep lengkap martabak kulit pangsit bisa cek disini.
Kulit Pangsit Isi Sayur
Banyak sajian takjil yang memadukan balutan tepung dengan isian sayuran. Menu kulit pangsit isi sayur juga bisa menjadi salah satu referensi yang bisa dipilih sebagai menu jualan takjil laris.
Secara sederhana kulit pangsit isi sayur adalah sajian yang digoreng kering di bagian luar dan bagian dalam diisi dengan berbagai macam sayuran yang tetap crunchy dan gurih. Baso Yen pernah membuat resepnya dengan isian sayur wortel dan jamur yang menggoyang lidah. Tak kalah dengan gorengan pada umumnya.
Untuk resep lengkap Kulit pangsit isi sayur bisa cek disini.
Pangsit Isi Sosis Keju
Sajian satu ini sangat pas bagi anak muda atau anak kecil yang senang dengan jajanan gurih dengan isian keju. Keju yang dipakai sendiri berupa cream, sehingga rasanya mirip-mirip dengan risol mayo tetap dengan paduan sayuran dan isian sosis yang menambah rasa nikmat.
Salah satu resep yang pernah Baso Yen buat adalah paduan cream keju, jagung dan potongan sosis yang menjadi isian kulit pangsit yang dibentuk segitiga dan digoreng garing dengan api kecil. Meski bahannya terlihat mahal tentu Anda bisa menyesuaikan kembali dengan modal yang dikeluarkan, rasanya pun dijamin tidak akan mengecewakan.
Untuk resep lengkap Pangsit Isi Sosis Keju bisa cek disini.
Batagor Ikan
Salah satu sajian populer asal Bandung ini juga bisa menjadi pilihan untuk menu berbuka puasa. Masih banyak penjual batagor yang tetap berjualan dikala bulan ramadhan. Nyatanya penjualannya tetap ada bahkan meningkat.
Jajanan ini memang bisa dikategorikan sebagai cemilan jika porsinya kecil, sehingga Batagor masih menjadi pilihan bagi masyarakat sebagai menu berbuka di bulan puasa. Untuk memberikan pilihan pada pembeli, ada juga penjual batagor yang juga sekaligus menjual siomay. Hal ini lumrah dilakukan karena adonan dan bumbu antara batagor dan siomay bisa disamakan. Perbedaannya tentu hanya di cara masak saja. Jika batagor digoreng kering, siomay justru dikukus.
Untuk resep lengkap Batagor Bandung ala Yen bisa cek disini.
Dari lima sajian diatas, ide jualan bualan puasa mana yang paling membuat Anda tertarik? Segera saja untuk mencoba membuat sajiannya dan segera menjualnya untuk takjil buka puasa tahun ini. Bukan tidak mungkin Anda mendapat keuntungan yang besar dengan berjualan takjil dengan bahan dari kulit pangsit.
Untuk kulit pangsitnya sendiri Anda tidak perlu bingung mencari produsen atau supplier kulit pangsit, Baso Yen pilihan utamanya. Tidak perlu ragu karena Baso Yen sudah menjadi supplier banyak usaha makanan baik di Bandung maupun luar kota Bandung,
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Baso Yen memiliki beberapa varian rasa khususnya untuk kulit pangsit goreng. Varian kulit pangsitnya tersedia kulit pangsit goreng original, kulit pangsit goreng garlic, kulit pangsit bawang daun dan kulit pangsit daun kucai.
Bagi Anda yang membutuhkan kulit pangsit rebus juga tersedia hanya saja untuk kulit pangsit rebus hanya tersedia dua varian yakni kulit pangsit rebus original dan kulit pangsit rebus daun kucai.
Soal harga, khususnya bagi pemilik usaha atau reseller dipastikan ada harga khusus. Tetapi tetap ada syarat dan ketentuan yang perlu dipenuhi salah satunya ialah ketentuan minimal order.
Fasilitas lain yang diberikan bagi konsumen B2B (Business to Business) yang bisa Anda dapatkan adalah pengiriman gratis ongkir khusus area Kota Bandung. Selain itu, dengan jumlah order tertentu Anda bisa mendapat pinjaman chiller atau freezer selama menjadi konsumen usaha Baso Yen.
Jadi tunggu apalagi? Segera tentukan produk jualan untuk usaha takjil di bulan ramadhan tahun ini. Anda juga bisa bertanya lebih lanjut melalui admin via WhatsApp. Tidak perlu ragu karena admin Baso Yen akan membantu menjawab pertayaan dan kebutuhan Anda.
Jika tertarik langsung untuk melihat produk, Anda bisa mengunjungi outlet Baso Yen di jl BKR Komplek Puri BKR Kavling 61, Regol, Bandung atau di jl Pasir Kaliki 106, Cicendo Bandung. Anda bisa melihat produk langsung dan juga membelinya. Semua produk Baso Yen baik offline dan online dipastikan produk baru atau fresh. Sehingga Anda tidak perlu ragu lagi, terlebih produk produk dari Baso Yen sudah bersertifikat halal MUI. Baik untuk produk kulit pangsit, bakso sapi, sosis sapi, mie basah dan Bakmi Instan Miyuki.